Menggunakan Kalimat Tanya Secara Tertulis


Menggunakan Kalimat Tanya Secara Tertulis: Kalimat Tanya

Kalimat tanya ialah kalimat yang dipergunakan dengan tujuan memperoleh reaksi berupa jawaban dari yang ditanya atau penguatan sesuatu yang telah diketahui oleh penanya. Kalimat tanya diucapkan dengan intonasi menaik pada suku kata akhir. Dalam bentuk tulis ditandai dengan tanda tanya (?).

Kalimat tanya dicirikan oleh empat hal, yaitu sebagai berikut.
1. Penggunaan kata tanya: apa, siapa, di mana, bagaimana, mengapa, dan lain-lain.
Contoh :
- Bagaimana kondisi pengungsi lumpur Lapindo saat ini?
- Apa Anda sudah berpengalaman di bidang mesin?

2. Penggunaan kata bukan atau tidak
Contoh :
- Bukankah ini tas yang kamu bawa?
- Ini hasil ulanganmu, bukan?
- Tidakkah dia merasa aneh dengan sikapmu?

3. Penggunaan klitika -kah pada predikat kalimat yang diubah susunannya SP menjadi PS Contoh:
1.a. Ia lulus tahun ini.
1.b. Luluskah ia tahun ini?
2.a. Ia sudah pulang?
2.b. Sudah pulangkah ia?

4. Penggunaan intonasi naik pada suku kata akhir
Contoh :



- Ayahnya terlibat perampokan .






- Ayahnya terlibat perampokan?





- Dia pergi ke luar negeri.




- Dia pergi ke luar negeri ?

Menggunakan Kalimat Tanya Secara Tertulis Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Site Administrator